Wednesday, March 2, 2016

Cara Jual di Kaskus

Hallo.. Selamat datang di ekibussines.blogspot.co.id kali ini saya akan mencoba berbagi informasi tentang Bagaimana sih cara berjualan di Kaskus?
Oke mau tau seperti apa, penasaran ? Langsung saja chek it out..

Hampir semua orang yang sudah lama sebagai pengguna internet pasti sudah kenal dengan namanya Kaskus. Kaskus merupakan suatu forum online terbesar di Indonesia. Di forum ini terbagi atas dua jenis forum. Ada forum diskusi dan forum jual beli, untuk lebih detailnya pasti anda sudah tahu atau silahkan langsung mengunjungi ke Kaskus.

Untuk forum Jual Beli ini juga biasa disebut dengan FJB. Karena FJB ini merupkan model forum, ada terdapat beberapa perbedaan dengan toko online secara umum. Di FJB terdapat berbagai macam kategori. Misalnya handphone, fashion, flora, fauna, alat tulis, dan masih banyak lagi. Berikut bagian tampilan kategori belanjanya.

Sebelum melakukan belanja online di FJB, perlu diketahui beberapa poin berikut ini :
·         Anda tidak harus mendaftar sebagai member di Kaskus untuk melakukan belanja online karena tiap lapak pasti menyertakan nomor hp atau pin BB untuk dihubungi.
·         Model toko di FJB Kaskus berbentuk thread atau forum. Biasanya penjelasan produk di sini bisa lebih detal.
Secara umum untuk belanja online di Kaskus sebagai berikut :
·         Buka FJB Kaskus dengan link www.fjb.kaskus.co.id. Anda akan otomatis membuka forum khusus melakukan jual beli online.
·         Jika sebelumnya anda sudah tahu barang apa yang anda inginkan, silahkan langsung gunakan search engine dan ketikkan nama barang yang anda cari misalnya "batu akik bacan" tanpa tanda ".



Tapi jika anda ingin mencari sesuai ketagori, pilih saja "all categories" seperti gambar di bawah.

Misalkan disini saya akan membeli handphone. Setelah masuk ke semua kategori, pilih kategori hand phone. 

Dan akan terbuka banyak thread forum yang menjual handphone yang bermacam-macam merk juga. Saat ini untuk jumlah halaman yang jualan handphone saja sampai dengan 195ribuan. Satu halaman saja ada 20 thread / lapak / penjual. Bisa dibayangkan kan betapa banyaknya yang jualan handphone di Kaskus. Coba kita buka lapak yang saya lingkari di bawah.


Nah, setelah dibuka terlihat deskripsi barang yang dijual. Lengkap atau tidaknya deskripsi barang yang dijelaskan di lapak tergantung dari penjualnya. Bahkan coba lihat harga yang dicantumkan dilapaknya. 


Kita scroll ke bawah lagi untuk melihat deskripsi barang yang penjual tulis. Nah, disitu menurut saya simple banget penjualnya memberi deskripsi handphone yang dijualnya. Dia hanya menulis spesifikasi, kelengkapan, harga handphone, dan nomor hp, dan pin BB. Nah, disini anda harus pintar-pintar untuk menjadi pembeli. Misalnya untuk handphone, hubungi nomornya (telpon, sms, whatsapp, atau BBM). Tanyakan kondisi handphone jika anda berminat. Pastikan kondisi barang sama dengan foto yang dicantumkan. Bisa saja kan foto yang dicantumkan sudah lama. Terus tanyakan alasan dijual kenapa (soalnya di lapak ini sepertinya dia menjual handphone bekas dia sendiri). Tanyakan kekurangannya apa atau pernah diservice atau tidak. Yah..pintar-pintar anda sebagai pembeli untuk menanyakan barang yang akan anda beli. Seharusnya penjual akan merespon pertanyaan anda selama itu merupakan pertanyaan yang memang di lapaknya tidak ada penjelasan tentang yang anda tanyakan.


Untuk selanjutnya, anda tinggal membayar barang yang anda beli. Disarankan kalau membeli barang seperti handphone, lebih baik anda bertemu langsung dengan penjualnya. Sekalian anda bisa mengecek langsung handphone yang akan anda beli. Mulus atau tidak, dan lain sebagainya. Atau jika anda tidak bisa bertemu langsung, gunakan jasa rekening bersama untuk lebih aman transaksi yang anda jalankan.
Dalam belanja online itu ada kelebihan dan kekurangannya. Kelebihannya anda tidak perlu repot-repot muter-muter ditoko dan harganya relatif murah tapi anda tidak bisa melihat langsung kondisi barang yang akan dibeli. Dan jangan salah, kadang di Kaskus ada barang yang dijual sangat murah. Saya pernah beli ipod shuffle kondisi baru dengan harga cuma Rp250.000 dan pada saat itu harga normalnya sekitar Rp.600.000. Itu salah satu keunggulan belanja online di Kaskus gan

Demikian untuk cara belanja dikaskus, kurang lebihnya mohon maaf .
terimakasih dan sampai ketemu diartikel artikel selanjutnya .
Bye bye ..

0 comments :

Post a Comment